Halo Guest!

RPP Kimia Kelas 11.IPA semester Ganjil


RENCANA  PELAKSANAAN  PEMBELAJARAN
( TEORI ATOM MEKANIKA KUANTUM )

Nama Sekolah                   :  MAN Sukamanah
Mata Pelajaran                 :  Kimia
Kelas / Semester             :  11.IPA / 1 (Ganjil)
Alokasi Waktu                  :  8 Jam Pelajaran
Standar Kompetensi      :  1.   Memahami struktur atom untuk meramalkan  sifat-sifat                                     periodik unsur, struktur molekul, dan sifat sifat senyawa.
Kompetensi dasar           :  1.1.     Menjelaskan teori atom Bohr dan mekanika kuantum untuk                                       menuliskan konfigurasi elektron dan diagram orbital serta                                                                menentukan letak unsur dalam tabel periodik.
I.     Indikator Pencapaian Kompetensi: 
1.       Menjelaskan teori atom Niels Bohr
2.       Menjelaskan teori atom mekanika kuantum.
3.       Menentukan bilangan kuantum (kemungkinan elektron berada).
4.       Menggambarkan bentuk orbital.
5.       Menjelaskan kulit dan sub kulit serta hubungannya dengan  bilangan kuantum.
II.    Tujuan:
        Siswa dapat,
1.       Menjelaskan ide pokok dari teori atom Niels Bohr
2.       Menjelaskan ide pokok dari teori atom mekanika kuantum
3.       Menentukan bilangan kuantum yang diperbolehkan untuk keberadaan elektron
4.       Mengidentifikasi bentuk orbital s, p dan d
5.       Menjelaskan hubungan kulit dan sub kulit dengan bilangan kuantum.
  Karakter siswa yang diharapkan  : 
§   Jujur, Kerja keras, Toleransi, Rasa ingin tahu, Komunikatif, Menghargai prestasi, Tanggung Jawab, Peduli lingkungan
III.       Materi Ajar  : 
  • Teori atom Bohr
  • Teori atom mekanika kuantum
  • Bilangan-bilangan kuantum
  • Bentuk orbital
  • Kulit dan sub kulit
IV.      Metode pendekatan  :
  • Ceramah
  • Diskusi
  • Penugasan

    Strategi Pembelajaran
Kegiatan Tatap Muka
Penugasan Terstruktur
Kegiatan Mandiri Tidak Terstruktur
·    Menjelaskan teori atom Bohr dan mekanika kuantum
·    Menentukan bilangan kuantum dan bentuk orbital spd dg diskusi kls

·   PR menuliskan teori atom mekanika kuantum

·   PR menentukan bilangan kuantum dan bentuk orbital


·     Membuat resume mekanika kuantum dari internet

·     Tugas proyek membuat model bentuk orbital

V.  Skenario Pembelajaran
Pertemuan Pertama : (2 jam pelajaran)
Materi ajar:
o   Teori atom Niels Bohr
o   Teori atom mekanika kuantum
Kegiatan awal
o   Salam pembuka
o   Memeriksa kehadiran siswa / Perkenalan
o   Memperkenalkan program semester
o   Apersepsi:
Di kelas X telah dipelajari perkembangan teori atom, mulai dari teori paling sederhana yang dikemukakan oleh John Dalton sampai teori atom modern yang disebut teori atom mekanika kuantum.  Apakah kamu masih ingat ide pokok dalam masing-masing teori tersebut?  Sekarang kita akan membahas lebih jauh tentang teori atom Niels Bohr dan teori atom mekanika kuantum.  Kita akan membahas fakta-fakta eksperimen yang mendasari kedua teori atom itu sehingga kita dapat memahaminya secara utuh. 
o   Motivasi
Berdasarkan teori atom mekanika kuantum, kita dapat memahami sifat-sifat unsur dalam sistem periodik serta pembentukan ikatan kimia. 
Kegiatan Inti
Eksplorasi
Dalam kegiatan eksplorasi, guru:
o   Membahas teori atom Niels Bohr dan teori atom mekanika kuantum sesuai dengan LKS.
Elaborasi
Dalam kegiatan elaborasi, guru:
o   Diskusi bersama siswa. 
Konfirmasi
Dalam kegiatan konfirmasi, Siswa:
o   Menyimpulkan tentang hal-hal yang belum diketahui.
o   Menjelaskan tentang hal-hal yang belum diketahui.
Kegiatan Akhir
o   Menyimpulkan ide pokok dalam teori kuantum Max Planck dan teori atom Niels Bohr
o   Memberi tugas untuk pertemuan berikutnya tentang bilangan kuantum.

Pertemuan Kedua: (3 jam pelajaran)
Materi Ajar:
o  Bilangan-bilangan kuantum
Kegiatan awal
o   Salam pembuka
o   Memeriksa kehadiran siswa.
o   Memeriksa PR sepintas, mencatat siswa yang tidak membuat PR.
Kegiatan Inti
Eksplorasi
Dalam kegiatan eksplorasi, guru:
o   Membahas bilangan kuantum sesuai dengan LKS (yang telah ditugaskan pada pertemuan sebelumnya) dalam diskusi kelas.
Elaborasi
Dalam kegiatan elaborasi, guru:
o   Diskusi bersama siswa tentang bilangan kuantum.
Konfirmasi
Dalam kegiatan konfirmasi, Siswa:
o   Menyimpulkan tentang hal-hal yang belum diketahui .
o   Menjelaskan tentang hal-hal yang belum diketahui.
Kegiatan Akhir
o   Menyimpulkan inti pembahasan/diskusi.
o   Memberi PR bilangan kuantum dan tugas untuk pertemuan berikutnya tentang bentuk orbital.
Pertemuan Ketiga: (3 jam pelajaran)
Materi Ajar:
o  Bentuk orbital
o  Hubungan konfigurasi elektron dengan bilangan kuantum
Kegiatan awal
o   Salam pembuka
o   Memeriksa kehadiran siswa.
o   Memeriksa PR sepintas, mencatat siswa yang tidak membuat PR.
Kegiatan Inti
Eksplorasi
Dalam kegiatan eksplorasi, guru:
o   Membahas bentuk orbital s, p, d dan hubungan konfigurasi electron dengan bilangan kuantum (yang telah ditugaskan pada pertemuan sebelumnya) dalam diskusi kelas.
Elaborasi
Dalam kegiatan elaborasi, guru:
o   Diskusi bersama siswa. 
Konfirmasi
Dalam kegiatan konfirmasi, Siswa:
o   Menyimpulkan tentang hal-hal yang belum diketahui.
o   Menjelaskan tentang hal-hal yang belum diketahui.
Kegiatan Akhir
o   Menyimpulkan inti pembahasan/diskusi.
o   Memberi tugas proyek membuat model bentuk orbital s,p,d perkelompok dengan waktu 2 minggu.
 VI.  Alat / Bahan / Sumber Belajar  : 
                Buku Paket Kimia, LKS, model orbital.
VII.  Penilaian :
                -  Kognitif             : Responsi, Test uraian.                 - Psikomotor   : Unjuk kerja.        - Apektif   : Sikap.
-  Butir soal          :
1.     Jelaskan teori atom Bohr ?
2.     Jelaskan teori atom mekanika kuantum ?
3.     Apa yang dimaksud dengan orbital ?
4.     Tentukan keempat bilangan kuantum untuk kulit atom yang ke 4 ?
5.      Menyatakan apakah bilangan kuantum berikut :
a. Utama                              b. Azimut                             c. Magnetik                        d. Spin
        6.   Gambarkan bentuk orbital :
               a. Py                                       b. dyz
             
Sukamanah, 16 Juli 2012
Mengetahui
Kepala MAN Sukamanah,                                                                             Guru Mata Pelajaran Kimia,


Dra.Hj.NENG IDA NURHALIDA,M.Pd.                                                     ZAINAL MUTAQIN,S.Pd
NIP.19640614 198803 2002                                                                           NIP. 19700916 199512 1001
Powered By Blogger